20 Wisata di Batang yang Lagi Hits di Kalangan Wisatawan

fahad arafat
Written By fahad arafat

 

Saat berkunjung ke Batang, Jawa Tengah, tidak lengkap tanpa mengunjungi wisata di Batang yang lagi hits dan memesona. Tentu saja akan sangat disayangkan jika Anda melewatkan berbagai destinasi wisata alam hingga wisata pantai di daerah tersebut.

Siapa yang tidak tertarik untuk berwisata? Pasti Anda sangat tertarik dan penasaran dengan berbagai wisata di suatu daerah tertentu. Salah satunya di Batang, Jawa Tengah yang menyimpan banyak wisata indah dan tidak kalah dengan daerah lainnya.

20 Wisata di Batang yang Lagi Hits

Ingin mengunjungi wisata alam yang indah dan menakjubkan tidak harus ke luar pulau atau keluar negeri. Pasalnya, ada beberapa rekomendasi wisata Batang terbaru 2023 yang bisa Anda kunjungi saat liburan bersama keluarga atau teman.

1.      Pantai Sigandu

Mungkin Anda belum tahu bahwa Daerah Batang ini memiliki beberapa objek wisata pantai indah nan eksotis. Salah satunya Pantai Sigandu yang berlokasi di Sidomulyo, Kelurahan Klidang Lor, Kecamatan Batang, Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

Termasuk salah satu wisata di Batang yang lagi hits, Pantai Sigandu sangat cocok sebagai tempat menyaksikan matahari terbit dan terbenam. Tidak heran jika destinasi wisata satu ini tengah menjadi incaran wisatawan setempat dan dari daerah lain.

2.      Pantai Jodo

Tidak hanya memiliki Pantai Sigandu, terdapat banyak pantai indah lainnya di Batang yang wajib Anda kunjungi. Pantai Jodo atau Pantai Buntu yang berlokasi di bagian timur Kabupaten Batang juga menyajikan panorama yang memesona.

Pantai Jodo memiliki pasir berwarna coklat yang eksotis serta terdapat banyak pohon cemara yang tumbuh di pinggir pantai. Bahkan ada rel kereta aktif pada pinggir area wisata sehingga Anda bisa menyaksikan kereta melintas.

3.      Pantai Cemoro Sewu

Pantai Cemoro Sewu juga menyajikan pemandangan indah nan eksotis sehingga sayang jika Anda lewatkan ketika berkunjung ke Batang. Seperti namanya, ada banyak pohon cemara yang tumbuh pada tepian pantai sebagai upaya pencegahan abrasi.

Tidak hanya bisa melihat pemandangan yang menyegarkan mata dan pikiran, Anda juga bisa bermain air, berkemah atau outbound.

Banyak juga yang sengaja berlibur ke sini untuk sekedar mencari inspirasi. Misalnya saja saat ingin mencari bagaimana cara mengidentifikasi peluang usaha atau mencari ide untuk mengerjakan tugas kuliah, dan semacamnya.

Wisata di Batang yang lagi hits satu ini berlokasi di Daerah Depok, Kecamatan Kandeman, Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

4.      Pantai Ujung Negoro

Objek wisata menarik lainnya ada Pantai Ujung Negoro sebagai salah satu wisata bahari unggulan di Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Jarak pantai dari pusat Kota Batang mencapai 12,8 KM atau berkisar 15 menit perjalanan darat.

Berbagai aktivitas yang bisa Anda lakukan pada area wisata, mulai dari bermain air, memancing ikan, mendaki bukit, hingga menelusuri goa. Bahkan Anda juga bisa menyaksikan proses pembuatan terasi secara langsung oleh penduduk sekitar Pantai Ujung Negoro.

5.      Pantai Celong

Rekomendasi wisata pantai di Batang berikutnya adalah Pantai Celong cocok masuk ke daftar wisata saat liburan. Terlebih Pantai Celong sudah berkembang pesat berkat pengelolaan yang baik sehingga pengunjungnya semakin ramai saat ini.

Tidak heran jika Pantai Celong termasuk wisata di Batang yang lagi hits karena memiliki daya tarik tersendiri di kalangan wisatawan. Selain bermain air, memancing, atau camping, terdapat rel kereta ganda di sekitar objek wisata ini.

6.      Curug Bidadari

Objek wisata lainnya yang sayang jika Anda lewatkan adalah Curug Bidadari namun bukan berarti terdapat bidadari di curug ini. Curug Bidadari berlokasi di Desa Jolotigo, Silurah Wonotunggal, Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

Tidak hanya pantai di Batang yang hits melainkan ada juga curug yang menawarkan pemandangan indah dan memesona. Di Curug Bidadari Anda bisa berburu foto, bermain air, memancing, atau bahkan kegiatan memacu adrenalin.

7.      Curug Sibiting

Beralih dari Curug Bidadari, Anda juga bisa mengunjungi Curug Sibiting yang berlokasi di Desa Kalitengah, Blado, Kabupaten Batang. Anda bisa menyaksikan keindahan Curug Sibiting di balik hamparan Kebun Teh Kalitengah yang tidak kalah indahnya.

Sebagai salah satu wisata di Batang yang lagi hits, Curug Sibiting tergolong masih asri dan menyejukkan. Pasalnya, banyak wisatawan yang belum mengetahui keberadaan Curug Sibiting ini.

8.      Curug Genting

Mungkin Ansa mengira bahwa daerah wisata yang bagus dan populer hanya Yogyakarta dan Bali, tentu hal tersebut salah. Kabupaten juga menawarkan beragam objek wisata hits yang indah dan masih asri sehingga cocok Anda kunjungi saat berlibur.

Salah satunya Curug Genting atau Sigenting yang terletak satu area dengan hutan lindung seluas 7 hektare. Tidak heran jika pemandangan alam yang indah dan terawat mengelilingi area wisata Curug Genting dan mampu menambah keindahan.

9.      Curug Agung

Selain Curug Genting, ada Curug Agung yang indah berlokasi di Desa Candirejo, Pasusukan, Bawang, Kabupaten Batang. Air Terjun Agung ini tergolong cukup populer di Batang sehingga banyak wisatawan yang berkunjung.

Tidak hanya menyajikan pemandangan indah, terdapat berbatuan indah di sekitar curug yang menambah eksotisme. Akan tetapi, akses jalan ke Curug Agung ini belum begitu bagus sehingga Anda perlu berhati-hati terutama saat musim hujan.

10.  Curug Lojahan

Sebenarnya ada banyak wisata di Batang yang lagi hits dan sayang jika terlewatkan saat berlibur ke Kabupaten Batang. Wisata yang tidak kalah menarik adalah Curug Lojahan sebagai coban atau air terjun tertinggi di Provinsi Jawa Tengah.

Curug Lojahan yang tinggi terlihat gagah dan spektakuler karena memiliki arus air yang sangat deras mengisi kolam utama. Lokasi Curug Lojahan ini berada di tengah Hutan Kluwung atau terletak di Desa Kalitengah, Blado, Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

11.  Curug Gombong

Destinasi wisata air terjun lainnya adalah Curug Gombong yang mampu membuat Anda takjub dengan keindahannya. Pasalnya, Air Terjun Gombong menyajikan dua pemandangan air terjun sekaligus dalam satu area sama.

Wisata di Batang yang lagi hits satu ini tidak hanya memiliki pemandangan air terjun saja, namun fasilitas lain juga tersedia. Terdapat kolam renang yang bisa menjadi tempat bermain air khusus anak-anak sehingga aman menjadi tempat wisata keluarga.

12.  Curug Sijeglong

Rekomendasi wisata air terjun selanjutnya ada Curug Sijeglong yang tidak kalah populer dari wisata air terjun lainnya di Batang. Curug Sijeglong ini berlokasi di Desa Margosono, Kecamatan Tersono, Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

Meskipun banyak tempat wisata di Batang, namun wisatawan tidak pernah melewatkan untuk berkunjung ke Curug Sijeglong. Pemandangan air terjun bertingkat yang menakjubkan dan memiliki kedung pada setiap tingkat tentu akan menambah keindahan.

13.  Batang Dolphin Center

Saat liburan telah tiba, Anda bisa menghabiskan waktu bersama keluarga dengan berwisata ke Dolphin Center di Kabupaten Batang. Bahkan objek wisata satu ini sangat cocok untuk anak-anak sembari belajar mengenal tentang lumba-lumba.

Dolphin Center merupakan salah satu wisata di Batang yang lagi hits sekaligus sebagai tempat penangkaran lumba-lumba. Selain lumba-lumba, tempat ini juga memelihara penyu, kura-kura, serta beberapa spesies ikan air laut dan tawar.

14.  Telaga Dringo

Ingin merasakan udara sejuk sekaligus menikmati pemandangan indah? Anda bisa berkunjung ke Telaga Dringo, Batang. Banyak wisatawan yang mengunjungi objek wisata ini terutama wisatawan dari luar daerah.

Bagi wisatawan yang berkunjung bisa melakukan aktivitas menyalurkan hobi, seperti memancing ataupun berkemah. Lokasi Telaga Dringo terletak di Desa Mojo Tengah, Kecamatan Reban, Kabupaten Batang, Jawa Tengah dengan harga tiket masuk Rp 15.000,- per orang.

15.  Kebun Teh Pagilaran

Berkunjung ke Kabupaten Batang tidak lengkap rasanya tanpa mampir ke Kebun Teh Pagilaran yang masih asri dan alami. Terlebih Anda akan mendapatkan suguhan pemandangan kebun teh yang luas dan berada di ketinggian 600 hingga 1600 mdpl.

Lokasi wisata satu ini sangat cocok bagi wisatawan yang ingin merelaksasi pikiran serta tubuh dari padatnya aktivitas sehari-hari. Anda juga bisa berfoto sambil berjalan-jalan dan menikmati udara sejuk dengan mengunjungi wisata di Batang yang lagi hits satu ini.

16.  Tubing Pandansari

Tidak hanya bisa menikmati pemandangan alam atau bermain air di pantai saja, namun ada banyak objek wisata seru di Batang. Salah satunya Tubing Pandansari yang cocok bagi Anda pemilik hobi body rafting.

Tersedia fasilitas seperti tempat berkemah dan berbagai aktivitas outbound seru di area wisata Tubing Pandansari. Wisata tubing ini berlokasi di Desa Pandansari, Kecamatan Warungasem, Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

17.  Bukit Sri Gunung

Masih tertarik menjelajahi objek wisata Batang lainnya? Anda bisa mengunjungi objek wisata Bukit Sri Gunung. Bukit Sri Gunung berlokasi Kedongdong, Kedawung, Kecamatan Banyuputih, Kecamatan Batang.

Wisata di Batang yang lagi hits memang banyak sehingga tidak perlu ke luar negeri untuk mengisi waktu liburan bersama keluarga tercinta. Pasalnya, Anda bisa mengunjungi Bukit Sri Gunung yang menyajikan pemandangan berbagai macam bunga warna-warni yang berpadu dengan sempurna.

18.  Agrowisata Selopajang Timur

Agrowisata Selopajang Timur juga menawarkan berwisata seru dan menyenangkan bersama keluarga atau teman. Hamparan pemandangan alam yang indah lengkap dengan fasilitas permainan air tentu bisa membuat wisatawan terkesan.

Tempat wisata anak di Batang yang sangat tepat tentu saja di Agrowisata Selopajang yang berlokasi di Desa Selopajang. Di area wisata ini anak-anak bisa menikmati pemandangan yang indah, berenang, bermain di kolam terapi, atau melakukan permainan outbound.

19.  Desa Wisata Pranten

Desa Wisata Pranten juga direkomendasikan untuk Anda kunjungi ketika berada di Kabupaten Batang. Wisata di Batang yang lagi hits ini terletak di daerah dataran tinggi atau berada di atas 1700 mdpl sehingga udaranya masih sangat sejuk.

Tidak hanya berekreasi, Anda juga bisa mengajak keluarga melakukan wisata edukasi di Desa Wisata Pranten. Desa wisata Pranten menawarkan pemandangan perkebunan sayur yang luas dan Anda bisa melihat proses budidaya sayur sekaligus menikmati pemandian air panas.

20.  Taman Budaya dan Rekreasi Kramat

Rekomendasi objek wisata di Batang lainnya adalah Taman Budaya dan Rekreasi Kramat yang populer dan selalu ramai pengunjung. Anda bisa belajar tentang sejarah dan budaya masyarakat batang dengan berkunjung ke taman budaya yang berjarak 1 KM dari pusat Kota Batang.

Sekian rekomendasi wisata di Batang yang lagi hits dan menakjubkan sehingga wajib Anda kunjungi saat liburan. Dengan begitu, Anda bisa menjelajahi berbagai objek wisata di Kabupaten Batang yang memiliki keindahan layaknya wisata di luar negeri.

Bagikan ke:

Tinggalkan komentar